Selama ini mungkin banyak orang masih menganggap kalau mengetahui slot RAM laptop harus dengan membongkar dulu laptopnya. Padahal sebenarnya mengetahui slot RAM laptop bisa dilakukan dengan cara yang jauh lebih simple.
Seperti apa cara yang bisa dilakukan? Di sini kita akan bagikan informasi tutorial lengkapnya untuk Anda. Cek dulu yuk!
Rangkuman Isi
Cara Mengetahui Slot RAM Laptop
1. Melalui Task Manager
Cara mengetahui slot RAM laptop yang pertama adalah melalui Task Manager. Apa itu Task Manager?
Task Manager merupakan fitur yang memiliki pengaturan untuk mengatur aplikasi – aplikasi berjalan. Bukan hanya itu Task Manager juga bisa melakukan monitoring penggunaan sistem, termasuk informasi mengenai RAM. Adapun informasi mengenai RAM yang ada di Task Manager adalah sebagai berikut :
- Kecepatan RAM
- Jenis RAM
- Jumlah penggunaan RAM
- Jumlah socket RAM dan lain sebagainya
Untuk mengecek slot RAM laptop melalui Task Manager adalah sebagai berikut :
- Pertama Anda perlu menekan tombol Ctrl + Alt + Del
- Kemudian klik menu Task Manager
- Jika sudah maka Anda bisa membuka tab Performance
- Cek slot RAM yang terdapat di bagian Slots Used dan Anda bisa melihat slot RAM pada laptop Anda
2. Menggunakan CPU-Z
CPU-Z adalah sebuah program yang terdapat di Windows, dimana program satu ini memiliki fungsi untuk melihat berbagai informasi komponen yang ada di laptop. Aplikasi satu ini cukup terkenal, karena hardware yang ditampilkan cukup lengkap.
Dengan demikian Anda bisa mengetahui slot RAM laptop dengan menggunakan CPU-Z. adapun cara melihatnya adalah seperti berikut :
- Pertama, Anda diharuskan untuk menginstall dulu aplikasinya. Anda dapat mengunduhnya di situs resminya www.cpuid.com
- Buka aplikasi
- Klik menu Memory untuk melihat beberapa informasi mengenai RAM
- Klik menu SPD dan pilih Memory Selection guna mengetahui jumlah slot RAM
Pada kolom Memory Selection tersebut Anda dapat mengetahui jumlah kolom menu yang ada dengan mengikuti jumlah slot RAMnya. Sebagai contoh, jika terdapat 4 menu, artinya terda[at 4 slot RAM dan seterusnya.
3. Menggunakan Speccy
Speccy merupakan aplikasi yang hampir memiliki kesamaan dengan CPU-Z. dalam artian aplikasi ini berguna untuk melihat spesifikasi laptop.
Di Speccy Anda bisa mendapatkan beberapa informasi yang lengkap. Bahkan hampir spesifikasi keseluruhan komponen yang ada pada laptop terdapat di sana termasuk slot RAM. Cara mengeceknya adalah sebagai berikut :
- Pertama Anda harus menginstall terlebih dahulu Speccy di laptop Anda. Anda bisa mengunduhnya di www.ccleaner.com/speccy
- Jika sudah mengunduhnya maka Anda bisa membuka aplikasi tersebut
- Tab menu RAM dan bukalah menu SPD Modules
- Cek pada kolom Number of SPD Modules guna mengetahui jumlah slot RAM
4. Melalui BIOS laptop
Dengan menggunakan BIOS yang terdapat pada laptop, Anda dapat mengetahui informasi mengenai slot RAM. Hal ini dikarenakan, BIOS laptop mempunyai suatu kolom yang bernama System Information dimana pada kolom tersebut terdapat informasi mengenai slot RAM.
Untuk cara mengeceknya sendiri Anda bisa mengikuti langkah – langkah di bawah ini :
- Pertama Anda harus masuk ke BIOS dengan menekan tombol power dan jika sudah hidup tekan tombol F2 dengan cepat
- Jika sudah maka Anda bisa membuka menu System Information
- Kemudian Anda bisa mencari Number of RAM Slots guna melihat berapa slot RAM yang ada
Tutorial terkait komputer dan laptop lainnya, baca : Mengatasi Error Operation Could Not Be Completed 0x00000709 100% Work
Demikianlah ulasan mengenai cara mengetahui slot RAM laptop yang bisa Anda lakukan. Selamat mencoba!